Umumnya seseorang akan menjadikan burung, anjing, kucing dan kelinci sebagai hewan peliharaan. Tapi tak jarang juga seseorang juga memilih sugar glider sebagai hewan peliharaan.
karena bentuknya yang lucu dan menggemaskan membuat seseorang tertarik untuk memeliharanya. Hal ini pun dipicu oleh tren masyarakat yang sedang ramai memelihara hewan satu ini.
Sekilas Tentang Sugar Glider
Sugar glider merupakan hewan mirip tupai terbang yang memiliki selaput antara tangan dan kaki untuk meluncur dari satu tempat ke tempat lain.
Hewan ini juga bisa di bilang mirip kangguru karena memiliki kantung diperutnya yang digunakan untuk melindungi, membesarkan dan membawa anaknya.
Kantung ini hanya ada pada sugar glider betina. Anak sugar glider akan merangkak kedalam kantung induknya setelah lahir dan akan meninggalkan kantungnya setelah dewasa sekitar usia 8 sampai 10 minggu.
Cara Sugar Glider Berkembang Biak
Sugar glider merupakan hewan yang berkembang biak dengan cara beranak, pada saat musim kawin sugar glider betina akan melahirkan 2 ekor anak dalam satu waktu.
Sugar glider tergolong hewan yang memiliki masa kehamilan yang singkat sekitar 15 – 17 hari. Hewan ini juga terkenal sebagai hewan malam karena biasanya hewan ini aktif pada malam hari dan siangnya akan tidur, tetapi hewan ini juga bisa beradaptasi dengan manusia sehingga saat malam tidur dan siangnya bermain dengan manusia tergantung cara merawatnya.
Berikut Tips Merawat Sugar Glider
Persiapkan Kandang
Kandang yang luas terbuat dari ram besi di perlukan sugar glider, karena hewan ini sangat aktif bergerak kesana kemari layaknya seekor hamster.
Di dalam kandang juga perlu adanya kotak kecil untuk tidur dengan diberi kain agar hewan ini tetap nyaman. Pemberian ranting juga perlu untuk mempermudah hewan ini bepindah dari satu tempat ketempat lain. Pemberian tempat tidur gantung seperti hammock juga perlu untuk tempat bermain sekaligus tidur.

Merawat Kandang
Agar sugar glider tetap nyaman berada di kandang, anda harus rutin membersihkan kandangnya setiap hari. Hal ini perlu dilakukan agar menghindarkan hewan ini dari stress. Karena hewan ini tidak suka tempat yang kotor.
Melakukan Sosialisasi
Hal ini perlu dilakukan agar sugar glider bisa jinak kepada pemiliknya, mengajaknya bermain, memberikan makanan tepat waktu dan memandikannya akan mempercepat hewan ini jinak kepada pemiliknya.
